Tugas Mortgage Loan Officer dan Tanggung Jawabnya - JOBDESK CHAMBERS
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tugas Mortgage Loan Officer dan Tanggung Jawabnya

Tugas Mortgage Loan Officer dan Tanggung Jawabnya


Tugas Mortgage Loan Officer adalah memberikan penerangan kepada para klien yang sedang mencari pinjaman. Selain memberikan penerangan, mereka juga bertugas untuk memastikan kelancaran pembayaran klein tersebut di masa depan.

Karena itulah seorang mortgage loan officer akan melakukan riset secara detail terkait penghasilan klien dan potensi pembayaran yang sanggup mereka lakukan untuk menjaga kelancaran pinjaman kedepannya.

Pengertian Mortgage Loan Officer

Istilah Mortgage Loan Officer diambil dari bahasa Inggris. Mortgage artinya hipotek, loan berarti pinjaman dan Officer artinya petugas. Jika diartikan secara harfiah, Mortgage loan officer adalah Petugas yang bertugas untuk membantu klien menemukan produk pinjaman hipotek yang sesuai. 

Mereka biasanya bekerja untuk bank dan lembaga pemberi pinjaman lainnya. Tentu saja dibutuhkan pemahaman finansial yang luar biasa untuk mengisi posisi satu ini. Karena itulah posisi ini harus diisi oleh mereka yang benar-benar berpengalaman.

Tugas Mortgage Loan Officer

Seorang Mortgage Loan Officer memiliki tugas utama mengumpulkan informasi keuangan dari klien (misalnya pajak, utang). Kemudian mereka melakukan peninjauan secara mendalam untuk melihat apakah klien tersebut memenuhi syarat atau tidak untuk menerima pinjaman hipotek.

Mereka menyelesaikan aplikasi pinjaman hipotek berdasarkan standar keuangan nasional dan lokal. Selain itu seorang mortgage loan officer juga harus terus meninjau kemajuan finansial klien untuk melakukan follow up pinjaman lainnya di masa depan.

Ringkasan Pekerjaan Harian Mortgage Loan Officer

Di setiap harinya, ada banyak sekali tugas yang dilakukan oleh seorang Mortgage Loan Officer. Anda akan bekerja sama dengan klien perusahaan dan menemukan pinjaman hipotek terbaik untuk mereka. Selain itu Anda juga bertugas untuk memperkirakan kelayakan kredit dengan menggabungkan informasi dari wawancara klien dan dokumen keuangan yang tersedia. 

Setelah melakukan riset secara mendalam dan membuat keputusan, anda harus mengirimkan aplikasi klien tersebut dan melaporkan kemajuannya kepada mereka. Ini tentu menjadi salah satu tugas utama dari seorang Mortgage Loan Officer.

Agar bisa berhasil dalam melakukan pekerjaan ini, penting bagi anda untuk berorientasi pada klien dan memiliki keterampilan analitis yang kuat. Biasanya gelar di bidang Keuangan atau Bisnis adalah sebuah hal yang wajib bagi pengisi posisi ini. 

Di sisi lain, seorang Mortgage Loan Officer juga harus memiliki karakteristik yang jujur, bisa diandalkan, dan memiliki penilaian yang baik. Jadi jika anda berminat untuk mengisi posisi satu ini, pastikan untuk mempelajari poin-poin yang sudah kami jelaskan di atas.

Tanggung Jawab Mortgage Loan Officer

Dalam aktivitasnya, ada beberapa tugas utama yang harus diemban oleh seorang mortgage loan officer ini. Untuk lebih detailnya, anda bisa melihat poin-poin di bawah ini :

  • Mengumpulkan informasi keuangan (misalnya pajak, hutang)
  • Melakukan evaluasi kelayakan kredit dan kelayakan untuk mendapatkan pinjaman hipotek
  • Melakukan wawancara terhadap klien
  • Membimbing klien melalui opsi pinjaman hipotek yang tersedia di perusahaan
  • Mempersiapkan dan mengajukan aplikasi pinjaman hipotek untuk klien
  • Memastikan data yang dikelola sudah sesuai dengan aturan keuangan nasional dan lokal
  • Memantau dan melaporkan proses pengajuan aplikasi pinjaman kepada klien
  • Menginformasikan klien tentang persetujuan atau penolakan pinjaman
  • Membantu menyelesaikan masalah dengan aplikasi pengajuan pinjaman
  • Meneliti kebijakan pinjaman hipotek baru
  • Memastikan kepatuhan terhadap undang-undang privasi dan kebijakan kerahasiaan selama proses berlangsung
  • Membangun jaringan koneksi yang mendukung (misalnya dengan klien, pemberi pinjaman, agen real estat)

Itulah beberapa tanggung jawab yang wajib dtanggung oleh seorang Mortgage Loan officer.

Persyaratan Mortgage Loan Officer

Untuk mengisi posisi ini ada beberapa persyaratan atau kriteria yang harus anda penuhi. Ini dia kriteria tersebut.

  • Memiliki pengalaman sebagai mortgage loan officer atau dalam peran serupa
  • Memiliki pengalaman di dalam bidang penjualan atau dukungan pelanggan
  • Memiliki pengetahuan terhadap software komputer untuk pinjaman hipotek seperti Calyx Point
  • Memiliki kemampuan untuk menangani informasi rahasia
  • Memiliki keterampilan matematika dan analitis yang hebat
  • Memiliki perhatian terhadap detail
  • Memiliki Keandalan dan kejujuran
  • Memiliki lisensi kerja yang valid
  • Memiliki gelar di bidang Keuangan atau Bisnis adalah nilai tambah

Demikian tugas mortgage loan officer yang bisa kami sampaikan pada kesempatan kali ini. Semoga bermanfaat.


Post a Comment for "Tugas Mortgage Loan Officer dan Tanggung Jawabnya"